Bersyukur, sayangi tubuhmu!
Suatu siang yang panas, Dhia baru pulang dari kuliah. Kuliah yang penuh hari itu membuat ia langsung menghamburkan tubuhnya di kasur sesampainya di kamar kost. "Ufh.. panas bener hari ini, mana perut lapar!". Sambil mendengarkan lagu favoritnya, Dhia pun hampir terlelap dan seketika, ting..ting..!! Ting..ting!! Tanpa dikomando Dhia pun langsung beranjak dari tempat tidurnya "Ahahay, pucuk dicinta ulam pun tiba!", pekiknya. Pasti itu bakso Mas Pur, pikirnya yakin.
Cepat Dhia berjalan menuju pintu depan kostnya untuk membeli bakso Mas Pur. Namun, ketika tangannya hendak meraih gagang pintu, tiba-tiba ia berhenti mematung. Ia teringat kuliah kimia lingkungan tadi siang. Berpikirlah sejuta kali sebelum kau membeli makanan yang dijual dengan berkeliling. Setidaknya hal itu yang dapat ia simpulkan dari kuliah kimia lingkungan tadi siang, dan kini hal itu mengiang dalam pikirannya. "Maafkan daku Mas Pur, daku tak jadi membeli bakso lezat buatanmu. Hehehehehehe.....", gumamnya pelan. Dhia putar haluan menuju ke kamarnya lagi untuk memakai jilbab, dan setelahnya ia pun pergi ke luar untuk membeli makan di Bu Cantik, upz bukan, Blok A.
Makanan yang dijual berkeliling tidak lebih baik dari makanan yang dijual menetap. Tapi yang paling baik ya makanan yang dimasak sendiri.
Makanan yang dijual berkeliling:
Kita tidak tahu kehigienisan makanan tersebut.
Siapapun ga ada yang mau rugi, waspadai makanan yang dijual dengan harga murah, jangan-jangan bahannya dari bahan abal-abal...
Bisa dipastikan air yang digunakan sangat minim.
Apakah kau bisa pastikan setiap kali penjual kebelet, dia akan pergi ke WC? Kalau tidak di WC, dimana dia melakukannya? (semak-semak, bawah pohon, dll) Lalu, setelahnya, dapatkah kau bayangkan keadaan tangannya?? uuuwww....
Sayangi tubuhmu dengan makan makanan yang halal dan baik.
Inspired by Prof.Anti Kolonial Prodjosantoso, Ph. D
Saturday, October 3, 2009
Bersyukur, sayangi tubuhmu!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment
Untuk pembaca yang menginginkan pembahasan atau kunci jawaban dari post soal silahkan wa 08562908044 (fast respond) | monggo tinggalkan kritik, saran, komentar atau apapun ^_^