Wednesday, January 2, 2013

Umroh

Semakin lamanya antri untuk dapat menunaikan ibadah haji, masyarakat banyak memilih umroh sebagai pilihan. Bayangkan saja, untuk dapat menunaikan ibadah haji, jika mendaftar sekarang, untuk wilayah Kabupaten Kebumen, baru bisa berangkat tahun 2024. Maka, syukur tiada terkira saya panjatkan pada Alloh SWT yang telah memberi saya kesempatan untuk menunaikan ibadah haji tahun 2012 kemarin.

Ibadah haji dan umroh tentu saja berbeda, baik dari rukun maupun pahalanya. Jika haji sudah pasti umroh karena umroh termasuk rukun haji. Sedangkan rukun umroh terdiri atas niat umroh, thowaf umroh, sa'i, tahalul, dan tertib.

Niat umroh dimulai dari miqot. Sewaktu saya haji, umroh sunnah paling enak dilakukan pada waktu tengah malam. Sekitar pukul 02.00 bangun, lalu mandi dengan berkeramas dengan tidak lupa niat mandi untuk umroh sunah. Setelah mandi lalu berpakaian ihrom. Pakaian ihrom untuk wanita adalah menutup semua anggota tubuh kecuali telapak tangan dan muka. Pakaian ihrom disunahkan berwarna putih. Setelah mengenakkan pakaian ihrom lalu pergi menuju miqot. Miqot untuk umroh sunah yang sering dikunjungi adalah Tana'eem dan Ji'ronah. setelah sampai Tana'eem lalu berwudhu untuk sholat sunah ihrom dua rakaat lalu setelah selesai berniat untuk umroh sunah.

Suasana masjid Tan'eem saat dini hari waktu Arab Saudi
Tips: Masjid Tan'eem adalah salah satu tempat yang ramai digunakan jamaah untuk miqot karena jaraknya yang dekat dengan masjidil haram dan suasananya nyaman.


Selesai wudhu hendak melaksanakan sholat sunah ihrom. Suasana masjid Tan'eem selalu ramai oleh jamaah.
Tips: Pakailah pakaian ihrom yang menurut Anda nyaman dipakai. Pastikan pakaian yang Anda kenakan tidak akan mengganggu aktivitas selama umroh. Pakailah bahan pakaian yang tidak panas dan menyerap keringat tidak terlalu tebal dan tidak transparan. Jangan kenakan pakaian yang terlalu besar dan panjang karena bisa terinjak/ kesrimpet saat thowaf. Pakailah kaos kaki dengan mutu baik, tidak licin di lantai dan tidak longgar.


Selesai sholat sunah ihrom dan niat umroh.
Tips: bawalah tas ukuran sedang untuk tempat minum, biskuit, dan sandal. Walaupun di masjid benyak tersedia zam-zam, tapi bila kita membawa tempat minum sendiri, kapan pun kita haus kita dapat minum setiap saat tanpa harus menuju tempat air zam-zam. Ibadah umroh maupun haji adalah ibadah fisik maka akan sangat berguna bila kita selalu sedia biskuit. Walaupun ada tempat penitipan sandal, tapi dengan kita membawa tas kresek untuk tempat sandal kemudian dimasukkan tas, ketika kita keluar masjid kita tidak perlu kembali menuju tempat penitipan sandal sehingga kita dapat keluar lewat pintu mana saja. Pastikan tas yang dibawa tidak akan mengganggu aktivitas selama thowaf maupun sa'i

Setelah selesai niat kemudian menuju masjidil haram untuk melakukan thowaf sunah yaitu mengelilingi ka'bah sebanyak 7 putaran. Selesai thowaf kemudian menuju tempat sa'i yang dimulai dari bukit Safa' dan berakhir di bukit marwah (masih di dalah area masjidil haram). Setelah selesai Sa'i yang selanjutnya adalah tahalul dengan mecukur rambut di kepala untuk perempuan minimal 3 helai rambut, sedangkan untuk laki-laki disunahkan untuk gundul.

Suasana thowaf di pelataran Ka'bah saat waktu dhuha
Tips: Jangan pernah melawan arus ketika thowaf. Thowaf dimulai dan diakhiri dari hajar azwad. Thowaflah dengan mengelilingi ka'bah, semakin lama semakin mendekati ka'bah karena terlalu sulit untuk memulainya langsung dekat dengan ka'bah.

Bukit Safa' (start Sa'i)

Bukit Marwah (Finish S'ai)
Tips: Jangan lupa untuk membawa gunting ketika hendak thowaf untuk melakukan tahalul.


Area Sa'i untuk kursi roda

Pal Hijau berada antara bukit Safa' dan bukit Marwah
Untuk kaum laki-laki disunahkan berlari-lari keci saat berada di pal hijau, sedangkan untuk perempuan tidak.




Umroh Rating: 4.5 Diposkan Oleh: andhiart ab

0 comments:

Post a Comment

Untuk pembaca yang menginginkan pembahasan atau kunci jawaban dari post soal silahkan wa 08562908044 (fast respond) | monggo tinggalkan kritik, saran, komentar atau apapun ^_^